Banyak dari Beva Friends yang mungkin telah mengetahui apa itu pagar BRC. Kalian akan sering menemukan pagar jenis ini apabila melewati area bandara, sekolah, rumah sakit, industrial, atau bahkan di rumah kalian juga sudah menggunakan pagar jenis ini. Namun apa itu sebenarnya pagar BRC ?
BRC sebenarnya merupakan singkatan dari British Reinforced Concrete. BRC merupakan perusahaan asal Inggris yang mempopulerkan penggunaan wiremesh menggunakan batangan–batangan besi bulat panjang untuk memperkuat struktur cor. Di Indonesia, istilah BRC ini digunakan untuk me-representasikan jenis pagar yang memiliki siku segitiga di ujung atas dan bawahnya. Pagar BRC ini hadir dengan material hot dip galvanized, dan tersedia dalam berbagai macam ukuran kawat dan size pagar, jenis, warna serta kualitasnya.
Lalu apa perbedaan antara Pagar BRC dan pagar PAS ?
Pagar PAS, mungkin banyak orang yang belum mengetahui pagar jenis ini. Pagar PAS merupakan Pagar Artistik Standar yang di desain khusus secara sistematik serta memiliki keunggulan kekuatan dan kekakuan yang lebih dibanding pagar jenis lain. Selain itu Pagar PAS juga memiliki tingkat keamanan lebih tinggi dibandingkan dengan pagar sejenis.
Bahan Baku Pagar PAS
Pagar PAS tersedia dalam 3 pilihan material, yaitu Ultra Galvanized (Continuous Hot Dip Galvanized), Bezinal®2000 (Zinc+10% Aluminium), dan powder coating (pilihan warna). Ketiga pilihan bahan baku ini memberikan kekuatan yang baik terhadap korosi. Pemakaian pagar PAS dengan bahan baku Bezinal®2000 (Zinc+10% Aluminium) misalnya, dalam keadaan lingkungan industrial atau area pesisir (pabrik, kolam renang, galangan kapal) pagar ini memiliki ketahanan terhadap korosi sampai kurang lebih 50 tahun ! sangat berbeda dengan produk pagar sejenis yang ada di pasaran.